Home / Uncategorized / Hari doa untuk korban perdagangan manusia
Hari doa untuk korban perdagangan manusia

Hari doa untuk korban perdagangan manusia

 

Setiap Tanggal 8 Februari di kenang ,

sebagai hari Doa Bagi Korban Perdagangan Manusia[trafficking]

Pada tanggal 8 Februari akan diadakan Hari Doa Internasional yang pertama melawan perdagangan manusia. Hari Doa itu bertepatan waktu dengan hari peringatan Santa Josephine Bakhita, seorang budak Negeri Sudan yang setelah dibebaskan menjadi Suster Kanosian. Ia dinyatakan Santa pada tahun 2000 oleh Santo Yohanes Paulus II.

Dengan motto “Cahaya melawan Perdagangan Manusia” (“A Light Against Human Trafficking”), hari doa ini dianjurkan dan dimajukan oleh Pontifical Council for the Pastoral Care of Migrants and Itinerant Peoples, the Pontifical Council for Justice and Peace and the International Union of Superior Generals” (UISG).

“Dewasa ini jutaan manusia – anak-anak, perempuan, laki-laki segala umur – dirampas dari kemerdekaannya dan dipaksa untuk hidup dalam keadaan yang serupa perbudakan. Bagi mereka yang berteriak – biasanya dengan dibungkam – minta kebebasan, Santa Josephine Bakhita merupakan contoh saksi pengharapan. Kita, korban dan advokasi, tidak dapat berbuat lebih baik daripada membuka diri bagi ilhamnya dan mempercayakan usaha-usaha kita kepada perantaraannya

Paus Fransiskus menyadarkan kita semua bahwa kita sedang menghadapi suatu fenomen global perdagangan manusia yang melampaui kesanggupan komunitas atau negara mana pun. Untuk menghapuskannya kita memerlukan suatu mobilisasi yang sama luas seperti fenomen itu sendiri.

“Hari Internasional melawan Perdagangan Manusia merupakan mobilisasi kesadaran dan doa pada skala global. Kesadaran kita harus meluas sampai kepada akar kejahatan ini dan jangkauannya yang paling jauh … dari kesadaran ke doa … dari doa ke solidaritas … dan dari solidaritas ke aksi bersama, sampai perbudakan dan perdagangan itu dihapus.  (Kardinal Turkson)

 

 

Doa Bagi Korban Perdagangan Manusia

Untuk mu saudara saudariku sebangsa dan setanah air yang di sana

Yang saat ini ,detik ini menjadi sandera  dan korban perdagangan manusia ,

Maafkan Ibu Pertiwi  karena Para pejabat dan Politisi negeri ini ,belum bisa melepaskan mu dari belenggu ini . bahkan belum sempat memikirkan mu atau mengingatmu  karena masih sibuk urusan perebutan Kursi kekuasaan .

Untuk saat ini hanya doa yang bisa kami panjatkan ,semoga ada muzijat melepaskan kalian dari cengkraman mafia Perdagangan manusia [,Human Traffcking manusia]

 

 

Ya Allah,

banyak perempuan dan laki-laki,

bahkan anak-anak diperdaya dan dibawa

ke tempat-tempat yang tak dikenal.

Mereka dirundung nestapa pelecehan seksual, kerja paksa,

dan perampasan organ tubuh mereka.

Seruan mereka sampai kepada telinga-Mu dan telinga kami.

Hati kami sedih dan gusar karena kehormatan dan hak-hak mereka

dicabut dengan kebohongan, ancaman, dan kekerasan.

Kami mengecam ulah perbudakan modern ini,

Berilah kami hikmat dan kekuatan untuk mengulurkan tangan

dan menyertai mereka yang begitu terluka dalam tubuh, hati, dan jiwa mereka,

agar kami bersama-sama dapat mewujudkan janji-Mu

untuk memenuhi hati saudara-saudari ini dengan kasih yang lembut dan menyembuhkan.

Suruhlah para penipu dan pemeras pergi dengan tangan kosong

agar bertobat dari kejahatannya, dan bantulah kami semua untuk membela kemerdekaan yang telah Kauanugerahkan kepada anak-anak-Mu. Amin.

 

HUMAN TRAFFICKING WATCH HTW

 

PATAR SIHOTANG SH MH

KETUA UMUM

WA 082113185141

315260151_2298806243629991_4673218543402249636_n 350793614_975616540132549_1214799972824672067_n 356922840_2472516899592257_4477395065932507829_n

 

 

356404998_2472517662925514_4430180432471640697_n 344354336_3433266343602769_8192144810908622734_n 356422554_2472516909592256_7028795956139732058_n

About admin

Pemantau Perdagangan Manusia

Comments are closed.

Scroll To Top